Semnesia – Jasa Digital Marketing Terbaik dan Terjangkau

Pengertian SEO Agency dan TIps Memilih

Apa itu SEO Agency? 5 Tips Jitu untuk Memilihnya!

Apakah situs webmu sulit untuk ditemukan di mesin pencari? Pernahkah kamu merasa frustrasi karena websitemu terperosok di halaman pencarian dan terlupakan?

Data terbaru mengungkapkan bahwa hampir 96,55% situs web di seluruh dunia tidak pernah mendapatkan traffic organik dari Google. Itu berarti ada tantangan besar bagi pemilik situs web untuk bersaing di era digital yang semakin kompetitif.

Namun, jangan khawatir! Ada solusi yang tepat untuk meningkatkan visibilitas situs webmu. Dengan bantuan jasa SEO agency, kamu dapat mengoptimalkan situs webmu dan mendapatkan peringkat yang lebih baik di hasil pencarian Google.

Jadi, mari kita pelajari lebih dalam dan temukan cara terbaik untuk memperkuat situs webmu dan menghadapi tantangan SEO dengan lebih percaya diri! Ayo kita mulai!

Apa itu SEO Agency?

SEO agency mirip seperti pahlawan, tapi dalam dunia website. Mereka melakukan optimalisasi untuk situs kamu agar mudah ditemukan oleh mesin pencari.

Namun, optimalisasi ke mesin pencari saja tidak cukup. Mereka juga ahli dalam membuat konten agar bisa menarik lebih banyak traffic dan konversi.

Namun, di Indonesia masih banyak orang salah kaprah tentang SEO agency. Ini terbukti dari lowongan pekerjaan berlabel “SEO” tapi dengan deskripsi pekerjaan PPC atau bahkan spesialis media sosial.

Bahkan aku juga pernah melihat lowongan pekerjaan “SEO” dengan tanggung jawab editor dan desain grafis.

Ini tidak sepenuhnya salah dikarenakan tidak semua bisnis memilki budget untuk memperkerjakan orang yang berbeda dengan deskripsi pekerjaan yang spesifik.

Yang salah adalah ekspektasi tinggi dari pemilik bisnis terhadap hasil yang diinginkan. Padahal, semua bidang pekerjaan digital marketing dibebankan kepada 1 orang.

Apa Perbedaan SEO Agency dan Digital Marketing Agency?

Lingkup pekerjaan SEO agency lebih spesifik dan mendalam. Keahlian utama yang dimiliki SEO agency adalah memaksimalkan potensi website.

Sementara lingkup pekerjaan digital marketing agency mencakup lebih banyak hal seperti email marketing, PPC, socmed ads, socmed handling, dll.

Sekarang setelah kita mengerti perbedaannya, pesanku kepada para pemilik bisnis adalah mulailah bedakan antara seorang spesialis SEO dan seorang spesialis PPC seperti Google Ads.

Kalau kamu mencari seorang spesialis SEO untuk bisnismu, maka ketiklah “Jasa SEO” di Google.

Kalau kamu ingin beriklan di Google, maka ketik dan carilah “Jasa Google Ads” atau “Jasa PPC Google” di mesin pencari.

Bagaimana Cara Kerja SEO?

SEO atau Search Engine Optimization adalah upaya untuk mengoptimalisasi konten, baik dari kata kunci, internal link, eksternal link dan bahkan aspek teknis dalam sebuah website.

Semua ini bertujuan agar website mudah ditemukan oleh mesin pencari seperti Google, Bing, Yandex, DuckDuckGo, dll.

“Kenapa sih harus pakai search engine?”

Karena pengguna search engine sangatlah masif. Menurut Statcounter, pada Desember 2023, Google mendominasi pasar mesin pencari global dengan persentase sebesar 91,61%, disusul oleh Bing dengan 3,38%.

Di Indonesia sendiri, sekitar 95,28% penggunaan mesin pencari didominasi oleh Google, diikuti oleh Bing dengan 1,41%, dan Yandex dengan 1,13% pada waktu yang sama.

Kapan Harus Pakai Jasa SEO?

Banyak alasan bagi para pemilik bisnis untuk menggunakan jasa SEO agency. Berikut adalah poin-poin yang bisa kamu pertimbangkan:

1. Kurangnya Keahlian SEO

Kalau kamu merasa tidak punya kemampuan dan pengetahuan yang memadai di dunia optimalisasi mesin pencari. Ada baiknya kamu mempercayakan tugas ini kepada ahlinya.

Tapi kalau kamu ingin belajar dari awal, itu bisa saja. Dalam kasusku, belajar SEO tidaklah sebentar.

  • Aku menghabiskan lebih dari 1 tahun untuk memahami seluk-beluk SEO.
  • Belajar secara intens (setiap hari).
  • Ikut banyak kursus SEO online.
  • Menulis blog dan mengajari orang lain.

Setelah aku banyak belajar, mataku pun terbuka lebar. Ternyata belajar SEO saja tidak cukup. Aku juga butuh pengetahuan tentang copywriting, marketing, website development dan website design untuk memaksimalkan SEO.

2. Tidak Punya Cukup Waktu

SEO agency akan membantu memaksimalkan waktu kamu. Jadi, kamu bisa fokus kepada bisnis dan menyerahkan tugas pemasaran melalui mesin pencari kepada ahlinya.

Keuntungan atas investasi (ROI) dalam SEO cukup memuaskan.

Dari data yang kami pelajari, bisnis B2B SaaS mendapat ROI 702%, e-commerce 317%, layanan legal 526%, dan yang paling hebat adalah bisnis real estate yang mencapai 1389%.

3. Budget Marketingmu Rendah

Dari survey yang dilakukan Ahrefs ke negara-negara berbahasa Inggris dan juga India. Tarif per jam untuk layanan SEO biasanya dihargai Rp1,1 juta hingga Rp1,5 juta. Sementara biaya berbasis proyek biasanya antara Rp39 juta hingga Rp78 juta (per proyek).

Di Indonesia, kamu tidak perlu khawatir. Tarif jasa SEO masih tergolong sangat murah. Jadi kamu tidak perlu membayar sampai Rp78 juta untuk 1 proyek yang ingin kamu jalankan.

Dari analisis kami, harga jasa SEO dimulai dari Rp750 ribu sampai Rp50 juta per 26 Februari 2024. Memang ada yang murah di harga Rp750 ribu. Namun, seperti yang kita semua tahu kalau ada harga, pasti ada barang.

Semnesia sendiri menawarkan jasa SEO mulai dari Rp7 juta sampai Rp15 juta per bulan. Kami menawarkan harga yang relatif murah karena kami sendiri masih dalam tahap untuk berkembang.

SEO Agency Harus Menggunakan White Hat

Apa itu white hat SEO? Singkatnya ini adalah strategi etis yang tidak melanggar Google Webmaster Guideline. Sementara black hat adalah kebalikannya. Contoh black hat SEO adalah keyword stuffing, cloaking, doorway pages, paid links, content scraping, dan hidden text.

Kalau SEO agency yang kamu bayar menggunakan strategi black hat. Ada baiknya kamu putuskan kontrak dan berpindah ke agency yang menggunakan cara-cara etis dalam strategi SEO-nya.

Semnesia menggunakan dan akan selalu berpegangan dengan peraturan Google. Karena melanggar peraturan yang sudah ditetapkan, maka akan berdampak pada ban atau bahkan penghapusan website dalam index Google.

Jadi, jangan berharap websitemu akan muncul di Google kalau kamu ketahuan menggunakan teknik black hat.

Apa yang Dikerjakan SEO Agency?

Secara umum, berikut adalah 8 hal yang dilakukan SEO agency. Kalau agency yang kamu bayar tidak melakukan salah satu dari 8 hal ini. Itu tandanya kamu salah dalam memilih agency.

1. Konsultan

SEO agency yang baik harus bisa menjadi pendengar bagi klien. Memahami visi, misi dan tujuan dari kampanye SEO klien.

Tugas SEO agency bukan hanya mengoptimalkan website untuk mesin pencari.

Tapi, agency yang baik harus bisa menjalin komunikasi, terus terhubung dan mengedukasi klien jika pemahaman SEO-nya melenceng dari pemahaman umum. SEO agency harus menyelesaikan masalah, bukan justru menambah masalah untuk klien.

2. Audit Website

SEO agency pada dasarnya adalah seorang dokter, tapi untuk website. Melakukan audit website merupakan hal wajib yang tidak boleh dilewatkan bagi orang yang mengklaim dirinya sebagai spesialis SEO.

Audit website adalah hal pertama yang wajarnya dilakukan oleh SEO agency sebelum melakukan optimalisasi dan pembuatan konten.

Ini adalah beberapa hal umum yang diperhatikan saat melakukan audit:

  • Memeriksa kecepatan website.
  • Memeriksa sitemap.
  • Memeriksa Robots.txt.
  • Memeriksa UI/UX.
  • Memeriksa HTTPS.
  • Memeriksa broken links.
  • dst.

Perlu dicatat kalau ini hanyalah list kecil dari banyak hal yang perlu dianalisis. Namun, list di atas merupakan hal fundamental yang sangat mempengaruhi ranking di mesin pencari seperti Google.

3. Keyword Research

Keyword research dalam bahasa Indonesia adalah penelitian kata kunci. Ini merupakan proses untuk mencari semua kata atau frasa yang relevan dengan bisnis kamu.

Kata kunci berguna untuk memahami kebutuhan, preferensi, dan perilaku target audiens saat mencari informasi, produk, atau layanan tertentu.

Perlu diingat bahwa relevansi konten merupakan hal teratas dalam faktor ranking di Google.

Jadi saat target audiensmu mengetik “skincare wanita terbaik”, maka artikel yang harus muncul adalah tentang skincare wanita terbaik.

4. Analisis Kompetitor

SEO agency wajib memahami tingkat kompetisi yang dihadapi oleh kliennya. Tiap industri punya tingkat kesulitan yang berbeda untuk dipenetrasi.

Proses ini akan cukup memakan waktu. Berikut ini adalah contoh tentang hal-hal yang perlu dilakukan saat menganalisis kompetitor:

  • Identifikasi kompetitor.
  • Menganalisis kata kunci kompetitor.
  • Menganalisis konten kompetitor.
  • Menganalisis backlink kompetitor.
  • dst.

Sebagai gambaran, aku akan memberi contoh mudah cara melihat kompetitor melalui hasil pencarian Google. Keyword yang ditargetkan adalah “Jasa konsultasi legal Jakarta”:

5. Optimalisasi dan Pembuatan Konten

Banyak orang berpikir kalau kata kunci saja sudah cukup membantu dalam meningkatkan ranking artikel. Pemahaman ini tidak benar dan juga tidak salah.

Kata kunci tentu memberikan pengaruh terhadap ranking dalam bentuk relevansi. Namun, kata kunci hanyalah seperangkat panduan dalam menulis konten.

Faktor ranking sesungguhnya adalah “apa yang ada di dalam artikel”.

Jadi, spam kata kunci dalam artikel tidak berguna. Dulu, spam kata kunci dan link sempat bekerja dengan baik. Tapi setelah Google merilis Florida Update di tahun 2003, lalu banyak perubahan terjadi:

  • Spam link (menempatkan link yang tidak natural hanya untuk tujuan SEO).
  • Spam kata kunci (memaksa kata kunci ke dalam konten secara tidak wajar).

SEO agency yang baik harus memahami ini. Dengan menciptakan konten yang berkualitas dan berisi EEAT (Experience, Expertise, Authoritativeness, dan Trustworthiness), maka Google akan membantu dalam meningkatkan ranking suatu halaman.

Link building tidak sama dengan membeli link. Seperti yang diketahui kalau membeli link merupakan hal yang melanggar Google Webmaster Guidelines.

Pada dasarnya, link akan datang dengan sendirinya jika sebuah website mampu menciptakan konten yang berkualitas dan layak untuk direkomendasikan. Orang-orang pun akan secara natural menempatkan link ke halamanmu.

Selain konten yang berkualitas, ada juga yang disebut sebagai email outreach. Ini merupakan proses mengirim email kepada pemilik website lain dan meminta menempatkan link ke halaman kita.

Namun, mencari email pemilik website dan menulis email yang terpersonalisasi benar benar memakan waktu yang begitu banyak. Itulah fungsi SEO agency pada tahap ini.

Email outreach bahkan memiliki tingkat keberhasilan yang tidak begitu tinggi. Faktanya 91.5% email outreach akan diabaikan.

Jadi, kalau kamu menghabiskan 9 jam dan berhasil mengirim 100 email dalam sehari. Maka, kemungkinan hanya 8 orang yang membalas. Itu pun belum tentu kalau mereka akan memberikan backlink ke websitemu.

7. Menangani Technical SEO

Technical SEO pada dasarnya adalah kelanjutan dari apa yang sudah dilakukan di audit website. Intinya, aspek teknis memastikan bahwa website kamu bisa diakses, diindeks, dan dimengerti dengan baik oleh mesin pencari.

SEO agency yang baik akan melakukan hal-hal ini untuk websitemu:

  • Meningkatkan kecepatan website.
  • Optimalisasi struktur URL.
  • Menerapkan struktur data.
  • Mengirim sitemap.
  • Meningkatkan keamanan website.
  • Mengatasi redirect yang bermasalah.
  • dst.

8. Laporan Bulanan

Laporan berguna untuk melihat bagaimana kinerja SEO agency yang kamu bayar dalam sebulan/per proyek. Kamu akan bisa melihat upaya-upaya apa yang SEO agency lakukan.

Perlu diingat, kalau kamu wajib menentukan KPI (Key Performance Indicator) agar kamu tahu data apa yang perlu diperhatikan.

Berikut adalah contoh-contoh data penting yang wajib kamu pahami:

A. Bounce Rate

Bounce rate mengukur persentase pengunjung website yang meninggalkan halaman tanpa melakukan tindakan apa pun, seperti mengklik link atau berinteraksi dengan kontenmu.

Bounce rate yang tinggi bisa menunjukkan bahwa audiensmu tidak menemukan konten yang relevan dan menarik.

B. Organic CTR

Organic CTR mengukur persentase klik yang diterima oleh sebuah halaman dalam hasil pencarian, dibagi dengan jumlah view yang halaman dapatkan.

Ini adalah metrik yang penting dalam mengevaluasi seberapa efektif judul dan deskripsi meta sebuah halaman.

C. Top Keywords

Ini berisi kata kunci yang paling sering digunakan oleh orang-orang dalam mencari dan menemukan websitemu.

Laporan top keywords membantu kamu untuk memahami kata kunci mana yang paling penting dalam mengarahkan traffic ke sebuah website.

D. Top Pages

Laporan ini berisi halaman-halaman tertentu di website kamu yang paling sering dikunjungi oleh orang-orang. Semakin tinggi traffic, maka semakin populer konten tersebut.

E. Backlink

Laporan ini berisi link yang diterima oleh websitemu dari website lain. Backlink dianggap sebagai salah satu faktor penting dalam algoritma mesin pencari karena menunjukkan otoritas, kepercayaan, dan popularitas suatu website.

5 Tips Jitu Memilih SEO Agency

Dalam panduan ini, aku akan membantu kamu melangkah lebih dekat untuk menemukan SEO agency terbaik.

Apakah kamu merasa kebingungan dengan tawaran dan klaim berlebihan? Khawatir tentang bagaimana anggaran bisa terkuras tanpa hasil yang diinginkan?

Tenang, berikut adalah tips yang sudah dirangkum untuk kamu. Langsung baca tips ini sampai habis!

1. Identifikasi Kebutuhan

Setiap SEO agency memiliki keunikan yang mereka tawarkan. Jadi kamu harus paham tentang apa yang harus kamu cari.

  • Apakah kamu ingin menaikkan traffic yang cepat?
  • Apakah kamu ingin memperbanyak konten?
  • Apakah kamu butuh bantuan dalam membangun link?
  • Atau kamu hanya butuh konsultasi?

Tentukan apa yang kamu cari. Lalu ingat itu saat kamu melakukan penelitian.

2. Lakukan Penelitian

Kamu bisa bertanya kepada teman atau kolega. Kamu bisa mencari di media sosial dan Youtube. Atau kamu bisa mengandalkan Google untuk memberikan rekomendasi untukmu.

Cukup ketik “Jasa SEO”. Kamu bisa kreasikan dengan menambahkan kata “termurah”, “terdekat”, “Jakarta”, “Bali”, “terbaik”.

Baca semua penawaran yang agency-agency tersebut tawarkan. Buat catatan atau list yang mudah dibaca.

3. Beberapa Kriteria Wajib untuk SEO Agency

Berikut adalah panduan untuk macam-macam kriteria yang harus dimiliki. Kamu boleh setuju atau tidak setuju. Cukup coret apa yang menurutmu tidak begitu penting.

Tapi aku tetap merekomendasikan kalau kamu memasukkan semua kriteria ini dalam kualifikasi agency yang kamu cari.

A. Penawaran yang Realistis

Jangan percaya dengan jaminan yang tidak realistis dari sebuah agency. Tidak ada ahli SEO yang bisa melihat masa depan dengan pasti. Tugas seorang spesialis SEO adalah memaksimalkan potensi website.

Misalnya, jika tingkat keberhasilan email outreach untuk mendapatkan backlink hanya 5%, maka untuk mendapatkan 100 backlink, diperlukan pengiriman sekitar 2000 email dalam seminggu.

Kenaikan traffic sebesar 200% masih masuk akal jika agency memiliki tim besar yang terdiri dari content writer, spesialis email outreach, spesialis keyword research, dan project manager.

Sebuah SEO agency yang menawarkan harga rendah tidak akan mampu memberikan hasil yang realistis. Untuk mencapai hasil yang diinginkan, seringkali diperlukan investasi yang lebih besar.

B. Terbukti Sudah Ahli

Lihat apa yang orang-orang katakan terhadap SEO agency tersebut. Apa rekam jejak mereka?

Tapi, banyak spesialis SEO yang baru membuka bisnis dan menawarkan jasa SEO yang murah dengan review yang masih sedikit (atau belum ada). Kamu bisa menyewa jasa SEO spesialis ini. Tapi ada hal-hal yang perlu kamu teliti:

  • Apakah mereka memiliki proyek mandiri?
  • Apakah mereka menulis artikel di website agency mereka?
  • Bagaimana kualitas konten mereka?
  • Apakah konten mereka menarik dan mudah dibaca?
  • Bagaimana cara mereka memperlihatkan EEAT dalam konten mereka?

Jika kamu melihat hasil yang positif dari semua pertanyaan ini. Maka hubungi SEO agency tersebut. Jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan jasa yang berkualitas dengan harga yang masih murah.

C. Praktik SEO yang Etis

Seperti yang aku bahas sebelumnya, kalau SEO agency wajib menerapkan white hat SEO. Kamu harus memahami bagaimana mereka membangun backlink dan meningkatkan traffic.

Bahkan kalau mereka memiliki artikel terkait case study/portofolio, maka kamu jangan malas untuk membacanya.

D. Memahami Bisnis Kamu

Apakah kamu berada di bisnis fashion? perumahan? layanan legal? teknologi? makanan? Maka coba carilah SEO agency yang memahami topik-topik terkait dengan bisnis kamu.

Cara terbaik untuk mengetahui kalau SEO agency yang kamu pilih memahami topik terkait industrimu adalah dengan melakukan interview.

E. Komunikasi yang Terbuka

Transparansi SEO agency sangatlah berharga. Kalau SEO agency yang kamu bayar ternyata sulit untuk dihubungi, tidak terbuka untuk komunikasi, maka tandanya kamu sudah salah memilih.

Kamu harus tahu secara mendetail bagaimana cara mereka bekerja, strategi yang mereka terapkan dan bagaimana cara mereka menentukan harga untuk jasanya.

4. Jangan Takut untuk Bertanya

Dari ketiga tips sebelumnya, bisa disimpulkan bahwa untuk menyewa jasa SEO agency, maka kamu tidak boleh takut untuk bertanya. Berikut adalah contoh-contoh pertanyaan yang sudah aku rangkum untukmu:

  1. Bagaimana pendekatan Anda dalam merancang strategi SEO untuk bisnis saya?
  2. Apa alat SEO yang Anda gunakan?
  3. Bisakah saya tahu siapa saja yang ada di tim Anda?
  4. Apakah ada case study yang bisa saya pelajari?
  5. Bagaimana Anda melacak dan melaporkan kemajuan kampanye SEO kepada klien?
  6. Apakah Anda menerapkan praktik SEO yang etis?
  7. Apa yang dianggap sebagai keberhasilan dalam kampanye SEO menurut Anda?
  8. Apa yang terjadi jika saya tidak puas dengan hasilnya?
  9. Berapa biaya yang ditawarkan dan apa yang termasuk dalam biaya tersebut?

5. Jangan Gampang Percaya dengan Klaim

Banyak klaim yang dibuat oleh SEO agency demi mendapatkan klien. Tidak semua klaim agency tersebut baik, tapi ada juga klaim yang memang bagus.

A. Klaim Jaminan Ranking 1 di Google

Hati-hati dengan klaim ini. Banyak faktor dalam menentukan ranking. SEO agency yang baik, tidak boleh memberikan klaim jaminan ranking 1.

Justru klaim berlebihan seperti inilah yang nantinya malah memaksa SEO agency untuk menerapkan black hat SEO karena sulitnya mencapai target.

Perlu diingat kalau SEO agency bertugas memaksimalkan potensi dan peluang untuk website, tapi yang menentukan ranking adalah faktor eksternal, yaitu algoritma Google. Klaim yang paling masuk akal adalah jaminan masuk halaman pertama, bukan jaminan ranking 1.

B. Klaim Google Partner

Periksa kebenaran apakah SEO agency tersebut benar-benar menjadi Google Partner. Memalsukan lencana Google Partner sangatlah mudah dan mengklaim sebagai Google Partner malah jauh lebih mudah.

Kamu juga harus paham kalau Google Partner bukanlah segalanya. Memang Google Partner akan menambahkan kredibilitas. Tapi ada SEO agency yang hebat di luar sana menanti kamu bahkan tanpa menggunakan lencana Google Partner.

C. Klaim Pengalaman Bertahun-tahun

“Kami memiliki pengalaman 10 tahun lebih di industri SEO”.

Apakah dengan pengalaman 10 tahun sudah pasti menjadi ahli SEO? Meskipun memiliki pengalaman panjang, pertanyaannya adalah apakah selama 10 tahun tersebut mereka menerapkan strategi SEO terbaik?

Di Indonesia, tingkat kompetisi dan jumlah ahli SEO memang rendah. Meskipun begitu, orang yang memiliki pemahaman dasar SEO dapat memulai website dan mendapatkan ranking. Namun, terdapat batasan bagi mereka.

Cara terbaik untuk mengetahui apakah sebuah SEO agency memahami SEO adalah dengan melakukan wawancara dan tetap skeptis terhadap pernyataan mereka. Jangan ragu untuk bertanya, terus cari tahu hingga ke akar masalah dan pahami setiap kontradiksi dalam pernyataan mereka.

Kesimpulan

Memilih SEO agency tidaklah mudah. Ini membutuhkan kehati-hatian yang tinggi. Jangan ragu untuk terus bertanya, karena kamu sebagai konsumen berhak tahu kualitas agency yang akan kamu bayar.

Pesanku untuk pemilik bisnis adalah untuk terus belajar SEO walaupun hanya permukaannya saja.

Kamu juga harus paham apa yang kamu butuhkan dan agency mana saja yang sekiranya bisa menyediakan kebutuhanmu.

Dengan memperhatikan semua faktor ini, maka kamu bisa mencapai target dan menyukeskan bisnismu.

Scroll to Top